Rabu (15/2) bertempat di Gedung Graha Medika lantai 1 Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FK UB), segenap jajaran pimpinan dan staff Program Pascasarjana FK UB mengadakan kegiatan tasyakuran. Kegiatan yang juga dihadiri oleh Rektor UB Prof Dr Ir Yogi Sugito serta Ketua Program Magister Ilmu Biomedik Prof.Dr.dr.Sumarno, DMM.,SpMK.(K) ini merupakan ungkapan rasa syukur atas keberhasilan Program Magister Ilmu Biomedik Program Pascasarjana FK UB menerima Akriditasi A. Dimana Hasil akreditasi ini dikukuhkan dalam Surat Keputusan (SK) Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor 029/BAN-PT/AK-IX/S2/XII/2012 dengan nilai A.
Dalam acara tersebut disajikan pemaparan tentang Program Biomedik oleh Dr. dr. Loeki Enggar Fitri, M.Kes.,SpParK, sekretaris Program S2 Biomedik FK UB. Dalam pemaparannya tersebut Loeki menyampaikan perkembangan Program S2 Biomedik hingga mendapatkan Akriditasi A dari BAN PT. Selain itu pula disampaikan juga kurikulum serta program-progam yang ada di Program Magister Biomedik baik itu kelas Reguler maupun Double Degree.
Sedangkan Ketua Program Magister Ilmu Biomedik Prof.Dr.dr.Sumarno, DMM.,SpMK dalam sambutannya berpesan agar apa yang telah diraih oleh Program S2 Biomedik ini yaitu meraih Akriditasi A dari BAN PT terus dijaga dan dipertahankan. Karena menurut Prof Sumarno pada dasarnya hal tersebut tidaklah mudah karena diperlukan usaha yang keras serta kebersamaan dan rasa tanggung jawab yang tinggi. ” Keberhasilan ini merupakan hasil dari dedikasi, usaha dan upaya serta kerja keras kita bersama, kita patut bersyukur dan berusaha untuk menjaga dan mempertahankannya”, ujarnya.
Senada dengan Prof. Sumarno, Rektor UB Prof Dr Ir Yogi Sugito dalam sambutanya selain mengucapkan selamat kepada Program Biomedik FK UB atas keberhasilannya menerima Akriditas A dari BAN PT, juga berpesan agar jangan cepat berpuas diri terhadap apa yang telah diraih, terus ditingkatkan serta dikembangkan. Karena menurutnya peningkatan kualitas adalah sesuatu keharusan mengingat pada saat ini UB telah giat dalam merencanakan program-program internasionalisasi berbasis teknologi guna meningkatkan prestasi baik di tingkat nasional maupun internasional. “Untuk meningkatkan prestasi baik secara nasional maupun internasional hendaknya semua kegiatan termasuk kegiatan mengajar berbasis kepada IT. Harapan saya Program S2 Biomedik bisa menjadi pelopor dalam kegiatan mengajar berbasis pada IT”, ujarnya. (ron/ang)