Program Studi Sarjana (S1) Kedokteran dan Program Studi Profesi Dokter telah melaksanakan serangkaian kegiatan visitasi lapangan oleh tim assessor dari Lembaga Akreditasi Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PT Kes) yang dilaksanakan pada tanggal 30 Januari s.d. 2 Februari 2024.
Dalam serangkaian akreditasi tersebut 2 Program Studi (PS S1 Kedokteran dan PS Profesi Dokter) berhasil meraih akreditasi “Unggul”. Sebagai penghujung dari rangkaian kegiatan ini Departemen Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya melaksanakan kegiatan Rapat Kerja dan Evaluasi Akreditasi Program Studi Sarjana Kedokteran dan Profesi Dokter pada Rabu, 8/5/24 di Ballroom Hall Grand Mercure Mirama Hotel Malang.
Dalam laporannya, dr. Samsul Arifin, M. Biomed., Sp.M menyampaikan, ucapan terima kasih banyak atas kerja keras dari seluruh tim pendukung yang telah bekerja keras dalam persiapan hingga pelaksanaan akreditasi pada tahun ini.
Pada kesempatan yang sama Dekan FKUB terima kasih kepada para tim taskforce , pengelola, kepala departemen dimana menuturkan bahwa capaian akreditasi unggul ini perlu ditingkatkan dan dipertahankan.
Kedepan tantangan kita akan semakin berat seiring dengan dibukanya class international pada tahun ini. Mengingat bahwa kedepan Presiden terpilih telah menyiapkan akan memnbuka sebanyak 300 Fakultas Kedokteran baru dan diperlukan sebuah pembeda atau identitas yang melekat bagi FKUB.
Kelas Internasional kami persiapkan dengan matang sebagai wujud interpretasi didunia internasional, dimana kedepannya memiliki peran strategis sebagai pembuka jalur kerjasama dengan luar negeri, interpretasi FKUB dalam menjawab tantangan dokter dimasa depan.
Maka dari itu kami mohon bapak ibu, segenap Tenaga Kependidikan segera mempersiapkan diri dan belajar bahasa inggris agar dapat membantu proses kegiatan dan aktivitas para mahasiswa/I kita pada kelas internasional sebagai upaya persiapan kelas internasional. (An4nk-Humas FKUB).