Konsultasi Gizi (Kozi) 2014 merupakan salah satu program kerja Himpunan Mahasiswa Jurusan Gizi, Organisasi Mahasiswa Gizi Kesehatan (ormagika) Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FKUB) yang dikhususkan bagi masyarakat sekitar untuk memberikan pemahaman, konsultasi pola makan, dan pemeriksaan kesehatan.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan pada minggu (27/4) lalu, sejumlah 150 peserta yang merupakan para mahasiswa dan warga umum yang sedang melaksanakan olahraga pagi di sekitar lapangan rektorat dan perpustakaan UB menyambut positif dengan adanya kegiatan ini.
Fauziatul Firdaus selaku Ketua Pelaksana mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin himpunan mahasiswa gizi dalam rangka pengabdian kepada masyarakat . Selain itu hal ini merupakan upaya kami untuk dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah kami dapatkan dalam kuliah agar dapat membantu dan memberikan pemahaman terhadap masyarakat yang membutuhkan, jelasnya.
Mahasiswi Gizi angkatan 2012 ini juga menambahkan, sasaran kami pada kegiatan ini adalah untuk semua kalangan baik itu mahasiswa, karyawan , dosen maupun warga. Dalam kegiatan ini kami berupaya untuk menarik perhatian mereka dengan memasang spanduk dan dengan media woro- woro melalui TOA, Twitter, Facebook. Menurut mahasiswi semester IV ini menyatakan dalam KOZI ini kami bekerjasama dengan pihak Lakesma dan alumni dan masyarakat mengapresiasi penuh dan ingin agenda ini dilaksanakan rutin tiap minggu, akan tetapi kami mempunyai banyak sekali kesulitan dan keterbatasan perlengkapan seperti ketersediaan peralatan medis , meja kursi yang dapat dipindahkan.
Rencananya pada tahun ini kami akan melaksanakan hal serupa sebanyak 5 kali, diantaranya di Pepustakaan UB, Malang Car Freeday (MCF), Mall Olympic Garden (MOG), dan di Desa ( ada penyuluhan, pasar murah, dan games untuk anak kecilyang bekerja sama dengan pihak keluarahn setempat), serta beberapa tempat lainnya. Harapan kami dengan adanya kegiatan ini masyarakat akan semakin paham tentang pentingnya gizi bagi kesehatan. Sementara bagi kami bisa kami jadikan event ini sebagai media sarana pembelajaran dalam mengaplikasikan ke masyarakat di Indonesia khususnya dalam masalah perbaikan gizi. (An4nk)